You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Bank Sampah Sakura Pulau Untung Jawa Berdayakan Karang Taruna dan PKK
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Bank Sampah Sakura Pulau Untung Jawa Tingkatkan Ekonomi Warga

Bank Sampah Sakura milik Kelurahan Pulau Untung Jawa berpotensi untuk meningkatkan roda ekonomi warga setempat.

Selain dapat mengurangi sampah dan ramah lingkungan, keberadaan bank sampah ini juga berpotensi untuk meningkatkan dan menggerakkan perekonomian anggota serta warga

Lurah Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan, Supriyadi mengatakan Bank Sampah Sakura berukuran 4x5 meter yang berada di belakang sekretariat Karang Taruna tersebut dikelola  oleh PKK bekerjasama dengan Karang Taruna.

"Selain dapat mengurangi sampah dan ramah lingkungan, keberadaan bank sampah ini juga berpotensi untuk meningkatkan dan menggerakkan perekonomian anggota serta warga," tuturnya, Senin (29/4).

Sudin LH Gelar Pelatihan Pembuatan Bank Sampah di Pulau Sebira

Ia menambahkan, bank sampah itu dikelolah oleh 20 anggota yang mana masing-masing anggota ini memiliki buku saku tabungan seiring semakin rutinnya penghasilan dari bank sampah.

"Kita kumpulkan per minggu sekitar dua kwintal sampah plastik, setelah dipilah sisanya dijual dan menghasilkan sekitar Rp. 500 ribu setiap minggunya," terangnya.

Sampah yang dipilah berupa botol minuman dan kemasan plastik diolah menjadi berbagai kerajinan tangan oleh kelompok PKK, seperti tas, gelang dan pernak-pernik lainnya.

"Harapannya, semakin banyak warga yang memiliki kesadaran untuk menjadi anggota bank sampah, sehingga selain lingkungan bersih juga mendapatkan penghasilan tambahan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1463 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1275 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1069 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1008 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye981 personDessy Suciati